Polres Sumenep Galakkan Gerakan Pembagian Kitab Suci Kepada Umat Beragama di Wilayah Hukum Polres Sumenep

    Polres Sumenep Galakkan Gerakan Pembagian Kitab Suci Kepada Umat Beragama di Wilayah Hukum Polres Sumenep

    SUMENEP - Polres Sumenep Madura Jawa Timur Galakkan Gerakan Pembagian Kitab Suci kepada semua umat beragama  di Wilayah Hukum Polres Sumenep, Kamis (01/12/2022).

    Dalam menjalin sinergitas dengan seluruh umat beragama, Kepolisian Daerah Jawa Timur menyalurkan 10.000 kitab suci kepada seluruh umat beragama se Jawa Timur melalui Polres Jajaran Polda Jatim. Polres Sumenep  menyalurkan 250 kitab suci  kepada seluruh umat beragama yang ada di wilayah hukum Polres Sumenep. 

    Kegiatan penyaluran kitab suci sebanyak 250 buah dilakukan langsung oleh Kapolres Sumenep Akbp Edo Satya Kentriko., S.H., S.I.K., M.H yang didampingi oleh Kabag SDM Kompol Puryanto., S.H, Kasi Humas Akp Widiarti S., S.H dan Kapolsek Sumenep Kota Akp Hudi Susilo., S.H.

    Tujuan Galakkan Gerakan Pembagian Kitab Suci ini adalah untuk menjalin sinergitas sekaligus sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dengan harapan agar lebih mudah menyampaikan pesan pesan harkamtibmas sehingga pelayanan Kepolisian dapat terjaga dengan baik, "ungkap Kapolres Sumenep Akbp Edo Satya Kentriko., S.H., S.I.K., M.H

    Lebih lanjut disampaikan bahwa dengan pemberian kitab suci ini untuk meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dan hari ini kitab suci tersebut kita salurkan ke Masjid Baitul Arham Desa Pabian,  Masjid At - Taqwa Desa Parsanga, Masjid Al - Amin Desa Pamolokan dan Masjid Al - Asis Desa Marengan Daya, " ungkap Kapolres Sumenep 

    Sementara itu para Takmir Masjid   menyampaikan ungkapan terimakasih kepada Polres Sumenep yang telah memberikan kitab suci. (*)

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    HUT Polairud Ke-72 : Kapolres Sumenep Bagikan...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Pupuk Gratis Tepat Sasaran, Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Panglima TNI Kunjungi Pondok Pesantren MIRA Institute di Pandeglang Banten

    Ikuti Kami